Kadep Marturia HKBP Kunjungi Jemaat pos PI HKBP Pulau Rupat
Sabtu (7/12), Bapak Kepala Departemen Marturia (Pdt. Marolop P. Sinaga, M.Th.) mengunjungi warga jemaat yang berada di daerah zending HKBP wilayah Pulau Rupat. Bersama Kepala Biro Zending (Pdt. C.O.R. Silaban, S.Th.) dan rombongan, beliau disambut hangat Pdt. Bengkiam Setio (Koordinator Wilayah Zending Rupat) bersama beberapa warga jemaat sesampainya di pelabuhan Nyiri-Rupat. Perjalanan pun dilanjutkan dengan sepeda motor menuju Pos PI-HKBP Sei Bantal. Sebelumnya, rombongan menempuh perjalanan selama 1 jam dari pelabuhan Dumai menuju Rupat dengan menggunakan speedboat. Turut serta dalam rombongan: Ibu Kadep Marturia (br. Lumbangaol), Ibu Kabiro Zending (br. Pasaribu), staf-pegawai kantor Departemen Marturia (Parulian Samosir, C.Pdt. Gunawan Simatupang), staf-pegawai kantor Biro Zending (Pdt. Sedyo Joyo, Pdt. Ginto Robinson, Pdt. Barita R. Panjaitan, C.Pdt. Erhan Nababan) dan seorang putri jemaat zending Rupat (Morina).
Pada malam harinya berlangsung acara ramah-tamah di kediaman keluarga Bapak Bey dan Ibu Ros. Keduanya adalah orangtua dari Morina, putri jemaat zending Rupat yang mendapat beasiswa zending. Ia telah menamatkan pendidikan dari sebuah Akademi Kebidanan di Doloksanggul dan telah bertugas sebagai bidan selama 1 tahun 3 bulan di suatu rumah sakit di sana. Dalam suasana keakraban, Bapak Kabiro Zending ‘mengembalikan’ Morina kepada orangtuanya dan berpesan agar ilmu yang telah diperoleh dapat dibaktikan demi mengembangkan pelayanan zending Rupat di bidang kesehatan. Bapak Kadep Marturia dalam arahannya menekankan kepada keluarga agar mensyukuri berkat Tuhan, untuk kemudian menjadi berkat bagi masyarakat sekitar. Seusai ramah tamah, diadakan kebaktian malam (partangiangan) di gedung gereja Pos PI-HKBP Sei Bantal yang dipimpin Pdt. Ginto Robinson sebagai liturgis dan Pdt. Sedyo Joyo sebagai pengkhotbah.
Di hari Minggu (8/12) sebelum kebaktian, diadakan peresmian rumah dinas Koordinator Wilayah Zending Rupat di Pos PI-HKBP Sei Bantal. Dengan bantuan dari anak rantau jemaat Pos PI dan para donateur, pembangunan rumah dinas boleh rampung dengan baik dan akan segera ditempati oleh Pdt. Bengkiam Setio dan keluarga. Didahului kebaktian singkat, Ibu Kadep Marturia dan Ibu Kabiro Zending secara bersamaan melakukan pengguntingan pita, untuk kemudian diresmikan oleh Bapak Kadep Marturia.
Pada kebaktian Minggu, turut hadir warga jemaat Pos PI se-Wilayah Pulau Rupat mempersembahkan lagu pujian. Di antaranya Pos PI-HKBP Sei Carok, Hutan Ayu, Sei Raya, Gunap dan Kuala Simpur. Dalam khotbahnya, Pdt. Marolop P. Sinaga (Kadep Marturia) menerangkan bahwa menunggu adalah pekerjaan yang membosankan, bagi mereka yang pasif. Tidak demikian halnya bagi orang Kristen dalam penantian masa eskatologis dari kehadiran Yesus, bersukacita dan bersemangat untuk berbuah dalam iman. Untuk itu, buah dari iman kepada Kristus hendaknya terlihat dari perbuatan baik dan kemauan untuk bekerja keras dalam keseharian hidup (Zakharia 9:9-10). Selepas kebaktian, acara dilanjutkan dengan makan bersama dan lelang.
Pos PI-HKBP Wilayah Rupat sudah wajar dimandirikan. Demikian wacana yang ditawarkan Bapak Kadep Marturia dalam pertemuan dengan beberapa penatua masing-masing pos Zending beserta tokoh anak rantau yang datang dari Dumai, seusai acara lelang berlangsung. Wacana tersebut muncul mengingat pelayanan Zending Pulau Rupat sekarang ini sudah berusia 42 tahun. Diharapkan dengan pemandirian, pengembangan pelayanan dapat dioptimalkan ke arah yang lebih baik,. Tawaran tersebut disambut antusias oleh peserta pertemuan. Mereka berharap rencana tersebut dapat segera direalisasikan.
Malam harinya, diadakan acara Perayaan Natal Gabungan PI-HKBP Wilayah Pulau Rupat yang bertempat di Sei Bantal di bawah terang thema: “Inilah perintahKu, yaitu supaya kamu saling mengasihi, seperti Aku telah mengasihi kamu (Yohanes 15:12); dengan sub-thema: “Melalui Natal ini, marilah kita berbuat dengan segenap hati kepada Tuhan dan kepada sesama sebagai ucapan syukur. Bapak Kabiro Zending (Pdt. C.O.R. Silaban) dalam khotbahnya mengingatkan kembali bahwa mengasihi merupakan perintah yang tidak bisa ditawar-tawar. Oleh karena itu, kasih hendaknya tulus dan diterapkan sebagai pola hidup bagi warga jemaat. Dalam acara tersebut, masing-masing pos PI se-Wilayah Rupat mempersembahkan pujian. Turut serta Anak Sekolah Minggu memeriahkan acara hiburan dengan tari-tarian natal.
Keesokan harinya (9/12), Bapak Kadep Marturia dan Kabiro Zending beserta rombongan berangkat meninggalkan pulau Rupat menuju kantor pelayanan masing-masing. (CPdt. Hendra Gunawan Simatupang, S.Th.)

Kadep Marturia Pdt. Marolop P. Sinaga, M.Th dan Kabiro Zending Pdt. COR Silaban, S.Th sebelum berangkat dari Pulau Rupat

Pengguntingan pita pada peresmian rumah dinas Koordinator Wilayah Zending Rupat oleh Ibu Kadep Marturia br. Lumbangaol dan Ibu Kabiro Zending br. Pasaribu
Sumber : http://hkbp.or.id/kadep-marturia-hkbp-kunjungi-jemaat-pos-pi-hkbp-pulau-rupat/
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!